
FAKTA SEPUTAR KARANG GIGI !
Beberapa orang mungkin tidak melihat adanya perbedaan antara plak dan karang gigi karena penampilannya yang mirip.
Padahal, terdapat perbedaan besar antara keduanya yang membuat cara penanganannya pun berbeda.
Plak sendiri merupakan lapisan lembut dan lengket yang tidak berwarna, serta terus-menerus dapat terbentuk pada permukaan gigi. Bahkan, pembentukan plak bisa segera terjadi setelah selesai menyikat gigi.
Plak berasal dari sisa-sisa makanan yang menempel di permukaan gigi setelah makan dan minum sedangkan karang gigi terbentuk akibat plak yang tidak dibersihkan dengan benar. Ketika plak tidak dihilangkan secara efektif dalam rutinitas kebersihan mulut, mineral dari air liur akan bergabung dengan plak membentuk suatu karang gigi.
Karang gigi memiliki tekstur yang kasar dan endapannya menciptakan noda pada gigi menjadi berwarna kuning, cokelat, hingga kehitaman. Biasanya noda ini akan terlihat pada sepanjang garis gusi atau leher gigi.
Ketika karang gigi sudah menumpuk, Anda mungkin melihat gejala lain berupa pengikisan pada gigi hingga membuat gigi mudah goyang.
Selain itu, karang gigi juga bisa menyebabkan penyakit gusi yang lebih serius, seperti periodontitis.
Periodontitis dapat menghancurkan tulang penyangga gigi sehingga membuat gigi mudah copot.
.