Covid 19 Varian Delta Menginfeksi Anak-anak

Berdasarkan data yang dihimpun oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), sebanyak 12,5 persen kasus positif Covid-19 di 
Indonesia merupakan anak usia 0-18 tahun, dengan 3-5 persen dari anak yang positif Covid-19 meninggal dunia dan 50 
persen di antaranya adalah balita. 
Lonjakan angka ini diduga juga berkaitan dengan menyebarnya Covid-19 varian Delta di Indonesia. Secara umum, Kepala Ilmuwan 
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Dr Soumya Swaminathan mengatkan, virus mutasi ini dua kali lebih menular daripada virus aslinya.

Contoh gejala Covid-19 yang umumnya terjadi pada anak akibat infeksi varian Delta ini adalah sebagai berikut: 
- Demam 
- Mencret  
- Batuk Pilek 
- Ruam-ruam di kulit
- Sakit tenggorokan 
- Sulit bernapas 
- Kelelahan 
- Sakit kepala 
- Nyeri otot
- Nafsu makan menurun

Jika anak mengalami beberapa gejala Covid-19 atas segera hubungi dokter atau fasilitas kesehatan di sekitar anda. Oleh 
karena itu, upayakan juga agar anak kita tidak keluar rumah, kecuali hal mendesak. Berikut hal-hal yang perlu orangtua 
lakukan untuk mencegah anak terinfeksi dari covdi 19 ketika terpaksa keluar rumah adalah :

1. Membatasi anak berkegiatan diluar rumah jika mendesak berikan anak masker, face shild (pelindung wajah) handsanitizer
dan selalu beri pengertian terhadapa anak untuk tidak memegang wajah terutama mata, mulut dan hidung.
2. Ingatkan anak ketika keluar rumah selalu mencuci tangan, jaga jarak, hindari kerumunan dan jangan melepaskan masker.
3. Jauhkan anggota keluarga yang sakit dari anak. Bila perlu, lakukan isolasi pada anak untuk menjauhkan diri dari 
kerabat yang sedang sakit tersebut dan menghindari risiko paparan penyakit.
4. Memanfaatkan layanan "Home Care Apotek R24" untuk berkonsultasi dengan dokter jika anak atau anggota keluarga lainnya 
mengalami masalah kesehatan. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir kunjungan ke rumah sakit atau fasilitas kesehatan lainnya.
5. Berikan anak makanan bergizi serta vitamin dan multivitamin setiap harinya.

Jaga anak kita agar terhindar dari Covid 19 ya mom! Stay Safe, Stay Health !

.